Gold Coast – Indonesia kini tertinggal 0-2 dari India dalam penyisihan Grup D Piala Sudirman 2017. Jonatan Christie yang turun di partai kedua dikalahkan Sikanth Kidambi.
Bertanding di Carrara Indoor Stadium, Gold Coast, Australia, Selasa (22/5/2017) sore WIB, Jonatan kalah dua gim langsung dari Srikanth dengan skor 15-21, 16-21 dalam tempo 39 menit.
Di gim pertama, Jonatan kesulitan untuk keluar dari tekanan Srikanth. Serangan-serangan Srikanth kerap tak bisa dikembalikan oleh Jonatan.
Jonatan tertinggal cukup enam poin saat interval, 5-11. Usaha Jonatan untuk mendekat hanya mampu memangkas selisih poin menjadi tiga angka. Setelahnya, Jonatan tak mampu mengejar dan kehilangan gim pertama 15-21.
Srikanth melanjutkan tekanan-tekanannya di gim kedua dan membuat Jonatan langsung tertinggal 0-7. Saat interval, Jonatan ketinggalan 4-11 dari Srikanth.
Usai interval, Jonatan perlahan mengejar. Lewat permainan yang taktis, Jonatan merebut enam angka beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 15-15.
Tapi Jonatan tak mampu menjaga momentum. Sempat menempel 16-17, Jonatan malah tak mampu menambah poin. Sebaliknya, Srikanth meraih empat poin beruntun untuk mengunci kemenangan.
Kekalahan Jonatan membuat posisi Indonesia terjepit. Indonesia kini tertinggal 0-2 setelah di partai pertama Tontowi Ahmad/Gloria Emanuelle Widjaja juga tumbang.
Di partai ketiga yang memainkan nomor ganda putrai, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan melawan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
(nds/fem)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar