Paris – Juara bertahan Garbine Muguruza harus bertarung tiga set di babak kedua Prancis Terbuka. Sementara itu, mantan petenis nomor satu dunia Caroline Wozniacki menang mudah.
Muguruza kehilangan set pertama saat menghadapi petenis Estonia, Anett Kontaveit, di lapangan Philippe Chatrier, Roland Garros, Paris, Rabu (31/5/2017). Petenis Spanyol yang jadi unggulan keempat itu akhirnya mampu membalikkan keadaan dan menang 6-7(4), 6-4, 6-2.
Muguruza sempat berada dalam situasi sulit ketika tertinggal 1-3 di set kedua. Namun, dia merebut lima dari enam game terakhir untuk memaksakan digelarnya set penentuan.
“Saya sudah menduga akan menghadapi pertandingan seperti ini karena baru-baru ini saya juga melawan dia, dan saya menontonnya dalam beberapa turnamen sebelumnya,” ujar Muguruza seusai pertandingan.
“Dia bermain bagus, sangat percaya diri. Saya tahu akan menjalani pertarungan sengit, saya kalah dari dia belum lama ini, saya melakukan sesuatu yang berbeda kali ini,” katanya di situs resmi WTA.
Di babak ketiga, Muguruza akan berhadapan dengan petenis Kazakhstan, Yulia Putintseva, yang lolos setelah menundukkan Johanna Larsson (Swedia) dengan skor 6-3, 1-6, 6-3.
Pada pertandingan lainnya, Wozniacki tak menemui hambatan berarti untuk menghabisi petenis Kanada, Francoise Abanda. Petenis Denmark itu cuma butuh 52 menit untuk menang double bagel alias dengan skor 6-0, 6-0.
Foto: Caroline Wozniacki menang mudah di babak kedua Prancis Terbuka (REUTERS/Christian Hartmann)
|
Lawan yang akan dihadapi Wozniacki di babak selanjutnya adalah petenis Amerika Serikat, CiCi Bellis. Bellis lolos setelah menumbangkan unggulan ke-18 asal Belanda, Kiki Bertens.
Kejutan terjadi saat unggulan keenam Dominika Cibulkova (Slovakia) bertemu Ons Jabeur (Tunisia). Jabeur yang berstatus lucky loser di luar dugaan menang dua set langsung dengan skor 6-4, 6-3. Dia akan menantang Timea Bacsinszky (Swiss) di babak ketiga.
(mfi/raw)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar