Jakarta – Pelari Agus Prayogo kembali menjuarai Jakarta International 10K. Ini jadi pemanasan yang sempurna untuk Agus menghadapi SEA Games 2017.
Agus sukses menjadi juara kategori 10K nasional putra yang digelar di Rasuna Epicentrum, Kuningan, Minggu (23/7/2017). Agus sukses membukukan waktu 32 menit.
“Saya senang banget bisa juara lagi di ajang ini. Terimakasih juga kepada Milo karena sudah konsisten menggelar event ini sejak tahun 2000,” kata Agus usai lomba.
Selain event-event lari, Agus juga mempersiapkan diri jelang SEA Games 2017 di Malaysia, 19-30 Agustus. Event Jakarta Internasional 10K ini menjadi salah satu persiapan latihannya.
“Ajang seperti ini bukan saya jadikan ujicoba tapi lebih ke latihan-latihan saja karena di SEA Games fokus saya ke marathon, tapi nomor lain juga tetap ikut yaitu lari jarak 10.000 meter dan nomor lari jarak 5.000 meter,” sambungnya.
Sementara itu, Odekta Elvina Naibaho, pemenang baru kategori 10K nasional putri, mengaku bangga dengan prestasi yang dia raih. Sejak ikut 2013 lalu, Odekta baru pertama kali mencicipi gelar juara di tahun ini.
Pelari berusia 25 tahun ini berhasil mengalahkan para pesaingnya setelah menjadi peserta dengan finish tercepat 37 menit 3 detik.
“Saya bangga akhirnya bisa juara sejak bertahun-tahun ikut event ini. Saya juga bangga bisa menjadi salah satu peserta yang ikut dalam ajang ini karena ungkap Odekta.
Odekta sendiri bukan pelari pelatnas. Namun dia punya ambisi untuk menembus itu.
“Saya tidak masuk dalam pelatnas SEA Games maupun Asian Games. Tapi saya bercita-cita untuk masuk ke pelatnas dan suatu saat menjadi peserta di multievent resmi seperti SEA Games dan SEA Games,” ujar peraih medali perunggu nomor full marathon di PON 2016 Jawa Barat ini.
(mcy/mrp)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar