Selasa, 25 Juli 2017

Agar Makin Tenar di Asia, ONE Championship Gandeng Sponsor Baru

Agar Makin Tenar di Asia, ONE Championship Gandeng Sponsor Baru






Singapura – Olahraga tarung bebas atau mixed martial arts, ONE Championship, baru saja menggandeng sponsor baru. Ini bertujuan menancapkan kukunya lebih dalam di pasar Asia.

ONE Championship belakangan memang tengah naik daun di Asia. Beberapa negara sudah pernah menggelar pertandingan tersebut termasuk Indonesia. Selain Indonesia, ada juga Thailand (Bangkok), China (Beijing), Filipina (Manila), Myanmar (Yangon), Taiwan, dan Makau.

Di Indonesia sendiri, dalam beberapa kesempatan terakhir, Jakarta selalu ditunjuk sebagai tuan rumah. Bahkan Surabaya sudah masuk agenda namun sayang laga yang sejatinya digelar 29 Juli mendatang harus ditunda sampai waktu yang belum ditentukan. Ini menyoal masalah logistik.

Meski demikian, hal itu tak menyurutkan pihak penyelenggara ONE Championship untuk lebih melebarkan lagi sayapnya di Benua Asia. Apalagi Asia memang terkenal punya masyarakat yang gila olahraga, seperti halnya sepakbola dan basket.

Demi mendukung misinya itu, ONE Championship pun sudah menggandeng sponsor baru yakni sebuah perusahaan investasi asal India, Sequoia Capital (India) Singapore Pte. Ltd, yang menanamkan uang 100 juta dollar AS atau sekitar Rp 1,35 triliun.

“Saya sangat senang dapat mengumumkan kerja sama dengan Sequoia. Misi kami adalah untuk memperkenalkan superhero di seluruh Asia untuk menyebarkan inspirasi, harapan, kekuatan, dan mimpi di seluruh segmen masyarakat,” tutur Chairman dan CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong, dalam rilis kepada detikSport.

“ONE Championship adalah sebuah perayaan otentik dari warisan budaya terbesar Asia beserta nilai-nilai kehormatan, integritas, kerendahan hati, keberanian, kekuatan dan disiplin yang telah mengakar. ONE Championship sangat berharmoni dengan penonton Asia di seluruh benua, dengan kesuksesan meraih nilai rating TV pemecah rekor hingga 26%,” sambungnya.

ONE Championship sudah mendapat penonton dalam jumlah besar lewat video di sosial media, yakni sekitar 600 juta penonton atau naik drastis dari sekitar 312 ribu penonton pada 2014 silam.

Untuk perhelatan ONE Championship selanjutnya, Makau menjadi tuan rumah pada 5 Agustus mendatang.

Sequoia sangat senang bisa mendapatkan kesempatan untuk bekerja sama dengan Chatri, Mission Holdings, Heliconia, dan tim manajemen untuk membangun sebuah franchise bela diri yang kokoh dan unik di Asia. Kami bersemangat untuk mengetahui potensi dari konten siaran langsung seni bela diri di saat penonton video di perangkat bergerak tengah meledak di seluruh pasar negara berkembang,” papar Managing Director Sequoia Capital (India) Singapore Pte. Ltd Shailendra J Singh.



(mrp/mrp)



Source by [author_name]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar