Brno – Rider Movistar Yamaha Maverick Vinales gembira setelah berhasil naik podium di MotoGP Republik Ceko. Mengingat Vinales tak menjalani akhir pekan yang bagus.
Sejak sesi latihan bebas, pebalap Spanyol itu kesulitan untuk berada di jajaran depan. Hasil terbaiknya di dapat di sesi pamungkas saat finis di posisi keempat.
Meski demikian, Vinales melorot lagi di kualifikasi. Dia harus menerima kenyataan dengan start dari baris ketiga setelah menyudahi sesi di urutan ketujuh.
Namun demikian, di dalam balapan di Sirkuit Brno, Minggu (6/8/2017), Vinales sukses finis di posisi ketiga. Sekalipun terpaut jauh dari sang juara Marc Marquez dengan selisih lebih dari 18 detik.
“Setengah pertamanya sangat sulit. Di awal-awal putaran sulit untuk membuat ban-ban nyetel,” kata Vinales seusai balapan yang dikutip Crash.net.
“Kami sudah melakukan sebuah pekerjaan yang bagus setelah akhir pekan yang sulit. Jadi sebuah podium adalah sebuah hasil yang bagus,” ucap dia.
Bagaimanapun, Vinales layak mensyukuri hasil ini. Vinales kini menduduki peringkat kedua klasemen dengan 140 poin, sekaligus menjaga jarak dengan Marquez di urutan teratas dengan keunggulan 14 poin.
(rin/nds)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar